Tampilkan postingan dengan label Housekeeping. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Housekeeping. Tampilkan semua postingan

Selasa, 19 Oktober 2021

Langkah make up room

 a.             Prosedur first checking

Pada saat memasuki kamar hotel, seorang room attendant harus melakukan pengecekan pertama/ first checking terlebih dahulu. Metode ini dilakukan dengan cara :

1)            Mengecek lampu – lampu dengan cara menyalakan lampu tersebut. Hal ini bertujuan utuk mengetahui kondisi lampu, hidup atau tidaknya. Jika lampu dalam kondisi mati maka laporkan kepada bagian engineering

2)            Periksa keadaan seluruh fasilitas yang ada di kamar

Kamis, 14 Januari 2021

Melakukan penghitungan room linen inventory

gurufadly 14.1.21 Melakukan penghitungan room linen inventory

Pada pembelajaran kali ini kita akan membahas tentang melakukan penghitungan room linen inventory.

Adapun Tujuan pembelajaran adalah 

a. Melakukan  penghitungan room linen inventory

Sebelumnya silahkan klik Follow untuk mendapatkan informasi terbaru

Kamis, 07 Januari 2021

Pengihitungan room linen dan guest amenities

gurufadly 7.1.21 Pengihitungan room linen dan guest amenities

Pada pembelajaran kali ini kita akan membahas materi tentang pengihitungan room linen dan guest amenities

Adapun tujuan pembelajaran adalah 

a. Tata cara penghitungan room linen

b. Tata cara penghitungan guest amenities

Sebelumnya silahkan klik Follow untuk mendapatkan informasi terbaru

Senin, 07 Desember 2020

Silabus Housekeeping Kelas XII SMK Perhotelan

Gurufadly 07.12.20 Silabus Housekeeping Kelas XII SMK Perhotelan



Sebelumnya silahkan klik Follow untuk mendapatkan informasi terbaru


Jumat, 04 September 2020

Latihan Housekeeping Kelas XII

Gurufadly 01/12.20 Latihan Objektif Housekeeping Kelas XII


Silahkan kerjakan latihan di bawah ini

Sebelumnya silahkan klik Follow untuk mendapatkan informasi terbaru

Jumat, 07 Agustus 2020

Perlengkapan Kamar Hotel

Perlengkapan Kamar Hotel
by Fadly
Fasilitas/ Perlengkapan kamar hotel  yang ada di kamar tergantung besar kecilnya hotel. Fasilitas kamar ini dikenal juga dengan guest room equipment.

Kamis, 06 Agustus 2020

Jenis - Jenis Kunci Kamar Hotel

Jenis - Jenis Kunci Kamar Hotel
By Fadly
Seorang room boy yang akan memasuki kamar harus memerlukan kunci untuk memasukinya. Menurut Nyoman Aris (2019:154), Jenis kunci kamar hotel dapat digolongkan ke dalam dua bagian, yaitu kunci kamar manual dan kunci kamar komputerisasi.

Selasa, 04 Agustus 2020

Status Kamar (Room Status) Hotel

Status Kamar (Room Status)
by Fadly
Room attendant sebelum melakukan pekerjaan di dalam kamar harus mengecek terlebih dahulu kondisi kamar yang akan di kerjakannya. Status kamar merupakan kondisi/ keadaan kamar hotel saat ini. Menurut Nyoman Aris Suparni (2019:152-153),

Rabu, 29 Juli 2020

Jenis - Jenis Kamar Hotel Housekeeping Kelas XII SMK Perhotelan

Jenis -  Jenis Kamar Hotel
By Fadly
Tugas seorang room attendant hotel adalah menangani kebersihan, keindahan dan melengkapi semua perlengkapan yang dibutuhkan oleh tamu selama tamu menginap di hotel. Sebagai seorang room attendant wajib mengetahui tentang jenis jenis kamar yang ada di hotel.

Jumat, 24 Juli 2020

Room Attendant (Lanjutan room section)

Room Attendant
by Fadly

Menurut Agustinus Darsono dalam buku Tata Graha Hotel, Room attendant adalah petugas kamar yang berpenampilan baik dan rapi, meliputi tingkah laku, kejujuran, sopan santun pada tamu , atasan maupun teman sejawat .

Room attendant adalah petugas yang mempersiapkan tempat tidur pada waktu membersihkan kamar. pada waktu tamu masuk ke kamar, pandangan pertama akan ditujukan ke kerapihan tempat tidur. (Sumber Bacaan : https://www.tugaspokok.com/2019/07/tugas-room-attendant.html )

Seorang room attendant yang melakukan pekerjaan di hotel harus mematuhi peraturan yang ada di hotel, seperti :

1. Memakai pakaian seragam (Uniform) yang sesuai dengan ketentuan hotel
2. Datang tepat waktu dan memberikan kabar jika berhalangan tidak bisa hadir
3. Segera melaporkan kepada supervisor dan executive housekeeper jika melihat hal - hal yang mencurigakan
4. Selalu ramah dan memberikan salam kepada tamu
5. Melaporkan barang - barang lost and found kepada supervisor.
6. Melaporkan pekerjaan yang belum siap kepada shift berikutnya
7. Tidak dibenarkan menggunakan lift yang diperuntukkan untuk tamu
8. Dilarang menggunakan uniform/ seragam hotel saat tidak bertugas
9. Dilarang membawa kunci kamar saat meninggalkan hotel meninggalkan hotel

Menurut Nyoman Aris Suparni, dkk dalam buku Housekeeping untuk kelas XI, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh seorang room attendant ;

1. Bersih (Clean)
2. Kenyamanan (Comfortable)
3. Aman (safe)

Tugas dan tanggung jawab Room Attendant adalah sebagai berikut :

Mengelola kamar yang menjadi tanggung jawabnya (dalam arti yang luas). Baik buruknya kamar sangat tergantung pada Room attendant baik yang berhubungan dengan ketelitian, kerajinan, maupun kualitas. Room attendant yang rajin, teliti dan terampil dalam bekerja akan dapat menghasilkan kamar yang bersih, rapi, lengkap dan nyaman.

1. Melayani tamu
2. Melaksanakan perintah atasan
3. Menjalin Kerjasama antar Room attendant
4. Menjalin kerjasama dengan seksi seksi lain yang ada di dalam Housekepping departemen

Jadwal kerja room attendant pada sebuah hotel dibagi ke dalam tiga shift yaitu 
1. Morning Shift (Shift Pagi) dari 07.00 - 15.00 WIB
2. Evening Shift (Shift Siang) dari 15.00 - 23.00 WIB
3. Night Shift (Shift Malam) dari 23.00 - 07.00 WIB

Untuk Absen/ Kehadiran Silahkan Klik daftar hadir

Silahkan komen dan jangan lupa untuk di Follow, Terimakasih

Daftar Pustaka :
Nyoman Aris Suparni, dkk. 2019. Housekeeping untuk SMK/ MAK Kelas XI. Jakarta : Penerbit Erlangga

Rabu, 22 Juli 2020

Mendeskripsikan room section (seksi kamar)

Room Section (Seksi Kamar)

Room Section merupakan bagian dari departemen housekeeping yang ada di sebuah hotel. Room section bertanggung jawab dalam kebersihan, kerapian, keindahan dan kenyamanan tamu yang menginap serta melengkapi semua guest supplies dan guest ammenities tamu di dalam kamar.